Persaingan sengit bakal tersaji pada cabor tinju Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu) 2022, antara Medan dan Langkat mendominasi partai final yang berlangsung di Gelanggang Remaja, Medan, Jumat (4/11/2022).
Medan meloloskan 9 petinjunya ke partai final. Sedangkan Langkat dengan 8 petinjunya. Pada semi final yang digelar Rabu (2/11/2022), enam petinju Kota Medan memastikan langkahnya ke final yakni Iqbal Rasoki Simatupang di kelas 57 kg putra, Muhammad Umam (60 kg putra), Rivaldo Ferdinan Sitanggang (63 kg putra).
Kemudian, Pranata Simanjuntak (71 kg putra), Christian SImanjuntak (75 kg putra), dan Jeremy Audry Imanuel (86 kg putra). Mereka menyusul tiga puluh lainnya yang terlebih dahulu ke final. Yakni, Murni Ayu Lestari (54 kg putri), Maulia Intan Savira (57 kg putri) dan Duta Fadilla Simangunsong (51 kg putra).
Sementara kontingen Langkat meloloskan 8 petinju ke partai final yakni Endang Nawarisa (48 kg putri), Elvianri Sijabat (52 kg putri), Vitriya (60 kg putri), Merviana Efrida Nengsih (63 kg putri), M Rahmadani (54 kg putra), Nicolas Andreas (63 kg putra), Abdul Rohman (76 kg putra), Ardian katarino (75 kg putra).
Kota Binjai meloloskan 4 petinju ke final yakni Mita Tamara (48 kg putri), Putri Eliza Nasution (52 kg putri), Zahra Khairunnisa Harahap (66 kg putri) dan Elda Dara Sirait (70 kg putri), Kabupaten Asahan Asahan 3 petinju yakni Frans Hutajulu (48 kg putra), Mufli Alfaruqi Sirait (51 kg putra), Abu Sofyan (60 kg putra).
Baca juga: Tinju Porprovsu: 16 Petinju Tampil di Final
Final Tinju Porprovsu Digelar 4 November
Ketua Pertina Sumut Sabam Manalu mengatakan, pihaknya senang petinju yang lolos ke partai final memang benar-benar memiliki kualitas diatas yang lainnya. Ia berharap kualitas tersebut dapat lebih ditingkatkan, mengingat usia petinju yang ikut di Porprov kali ini relatif masih muda.
“Dari beberapa partai yang sudah berlalu, kami melihat ada beberapa petinju yang kualitasnya cukup baik. Kami harapkan Pertina daerah dapat memperhatikan mereka untuk lebih tingkatkan kualitasnya.
Partai final akan digelar Jumat, 4 November 2022 sekalian penyerahan UPP hadiah kepada masing-masing pemenang.***